Rabu, 08 Februari 2012

Come Back Lulu Tobing di Film Negeri 5 Menara

Tidak akan lama lagi, cerita dari novel best seller Negeri 5 Menara karya Ahmad Fuadi akan bisa kita saksikan dalam bentuk film dengan judul yang sama di bioskop-bioskop seluruh Indonesia.

Film garapan sutradara muda, Affandi Abdul Rachman ini, diharapkan bisa sesukses novelnya bahkan bisa melampaui kesuksesan novel tersebut. Seperti diketahui, novel Negeri 5 Menara dengan kisah persahabatan 6 remaja pondok pesantren dalam meraih cita-cita, sukses memukau jutaan pembacanya.

Dengan di visualisasikan kedalam film, ini merupakan tantang tersendiri bagi Affandi selaku sutradara. Untuk itu, peran utama dalam film ini jatuh kepada para pendatang baru dengan seleksi yang begitu ketat.

Sedangkan untuk menambah ‘nyawa’ film, dipilihlah aktor dan aktris berkualitas seperti Ikang Fawzi, Lulu Tobing, Donny Alamsyah, hingga artis muda Andhika Pratama.

Mengenai Lulu Tobing, ada yang menarik perihal artis yang terkenal dalam sinetron Tersanjung itu. Setelah lama tak terlihat, Lulu memutuskan kembali berakting. Dalam Negeri 5 Menara, Lulu berperan sebagai seorang ibu yang berasal dari daerah Minang.

Ia pun sempat kaget saat ditawari casting, apalagi Lulu harus berakting dengan dialek Minang. Namun tawaran itu ia terima saat tahu novel film ini laris dipasaran. Lulu juga mengaku mendapatkan kesulitan. Karena lama vakum, peran itu cukup sulit bagi Lulu Tobing.

Untung, ia di fasilitaskan seorang guru untuk belajar bahasa Minang dan kesulitan yang ia dapat bisa teratasi. Film sudah dibuat, dan kini kita tinggal menunggu film Negeri 5 Menara tayang di bioskop yang direncanakan tayang 1 Maret mendatang.


Sumber:
Ceritamu.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar